26 September 2008

Arus mudik di sejumlah Daerah, meningkat!!

Peningkatan arus mudik juga terjadi di sejumlah daerah. Meski belum signifikan sehingga belum ada kendala yang berarti


Gilimanuk--Arus mudik di Pelabuhan Gilimanuk, Bali, tahun ini meningkat sekitar 30 persen atau sekitar 70 ribu orang, dibanding tahun sebelumnya yang hanya 45 ribu orang. Puncaknya diperkirakan pada H-3 sebelum lebaran.

Peningkatan arus mudik juga terjadi di Bandara Adisucipto Yogyakarta. Dari rata-rata 3.000 penumpang, naik menjadi 4.000 penumpang. Sebagian pemudik juga terdapat warga negara Malaysia. Asisten pelayanan Bandara Adisucipto Yyogyakarta, Hanad Prayitno, mengatakan, kenaikan jumlah arus mudik sudah terasa sejak H-7 sebelum lebaran.

Arus mudik di jalur lintas tengah Sumatra di Kabupaten Lahat, Sumatra Selatan, kini mulai dipadati pemudik yang menggunakan roda dua dan empat. Sementara arus mudik lintas Sulawesi juga mulai tampak ramai di Pelabuhan Bajoe, Bone, Sulawesi Selatan. PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan harus menambah dua armada lagi, untuk mendukung empat Ferry yang sudah dioperasikan.



Sumber : Metrotvnews.com
#TIE#

0 komentar:

Posting Komentar