19 September 2008

Mobil derek gratis di Tol Cipularang

Tol Cipularang akan menyiapkan mobil derek secara gratis..


Jakarta--Untuk mengantisipasi arus mudik lebaran tahun ini, tol Cipularang akan menyiapkan mobil derek secara gratis, demikian seperti yang dikatakan Kepala PT Jasa Marga Cabang Purbaleunyi, Hardjono Santoso. menurutnya, apabila hari biasa mobil derek hanya disiagakan tujuh kendaraan, khusus untuk Lebaran disiapkan 14 unit kendaraan. Dengan demikian, satu mobil derek akan mengawasi empat kilometer untuk sepanjang Jalan Tol Cipularang tersebut.

Hardjono mengatakan, layanan mobil derek diberikan gratis. Namun, lanjutnya, mobil derek yang disiapkan itu hanya akan menarik mobil yang mogok sampai ke gerbang tol terdekat saja. Mobil derek tambahan ini akan disiagakan mulai H-10 sampai H+10 nanti.

Pada tahun lalu, mobil derek yang disiapkan ternyata kurang. Banyak kendaraan yang mogok terpaksa menunggu lama untuk ditarik oleh mobil derek yang disiapkan. Kebanyakan kendaraan mogok akibat suhu mesin terlalu panas saat melintasi jalan tol Cipularang yang banyak tanjakannya.

Hardjono memperkirakan, arus kendaraan yang melintasi Tol Cipularang pada tahun ini diperkirakan meningkat 50 persen dari arus mudik Lebaran tahun lalu. Rata-rata arus mudik pada Lebaran tahun lalu mencapai 21 ribu kendaraan per hari. Tahun ini diperkirakan melonjak menjadi 29 ribu kendaraan per harinya. Di hari biasa jalur tol itu rata-rata dilalui 18 ribu kendaraan per hari.



Sumber : Tempointeraktif.com

#TIE#

0 komentar:

Posting Komentar